Advetorial

Situbondo Raih Adipura, Bung Karna : Ini Kado Istimewa Tiga Tahun Kami Mengabdi

Situbondo,Bernas.Jakarta.ID – Kabupaten Situbondo menerima Trophy Adipura kategori Kota Kecil dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Republik Indonesia, Siti Nurbaya Bakar, di Auditorium DR. Soedjarwo,  Gedung Manggala Wanabakti, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Selasa (28/2/2023).

Bupati Situbondo Karna Suswandi yang menerima langsung penghargaan tersebut menyampaikan bahwa penghargaan tersebut merupakan bukti nyata kerja keras jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemkab Situbondo.

“Pencapaian ini tentu tak lepas dari kerja keras kolektif seluruh dinas yang ada di Kabupaten Situbondo, termasuk seluruh Camat,” Papar Bupati Situbondo yang biasa di panggil Bung Karna.

Bung Karna juga mengatakan, penghargaan bergengsi itu merupakan kado istimewa bagi dirinya dan Wabup Nyai Hj. Khoirani di dalam tiga tahun mengabdi untuk Kabupaten Situbondo.

“Penghargaan ini terasa istimewa karena bertepatan dengan tiga tahun Kami memimpin kota Santri Pancasilan ini,” ucapnya.

Pria asal Desa Curah Tatal kevamatan Arjasa ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pegawai di Lingkungan Pemkab Situbondo baik ASN maupun Non-PNS yang telah bekerja keras. Sehingga Pemkab Situbondo meraih penghargaan Trophy Adhipura Katagori Kota Kecil dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

“Terima kasih saya sampaikan kepada semua pegawai tak terkecuali di masing-masing OPD. berkat kebersamaan dan kekompakan, sehingga penghargaan ini kita dapatkan. Harapannya dengan spirit yang sama penghargaan prestisius lainnya bisa kita raih,” tandas Bupati.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Situbondo, Akhmad Yulianto dalam kesempatan yang sama menjelaskan, bahwa ada beberapa indikator penilaian Kabupaten Situbondo menerima penghargaan tersebut.

“Indikator penilaian antara lain kebersihan lingkungan perkotaan, pengelolaan TPS dan TPA, keberadaan tanaman penghijauan kota (Sabuk Hijau), peran serta masyarakat dalam mengelola sampah, dan adanya bank sampah yang dikelola masyarakat dan lain-lain,” Pungkasnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button